Recent Post

Kamis, 30 Mei 2013
10 Cara Cepat Mengatasi Flu atau Pilek

10 Cara Cepat Mengatasi Flu atau Pilek

Blog Dokter | Flu dan pilek salah satu penyakit musiman yang selalu mengganggu aktifitas kita. Apalagi di musim yang tidak menentu sekarang ini, kadang panas dan tiba-tiba hujan.

Flu dan pilek juga sangat mudah menular, sehingga jika orang di sekitar kita terserang penyakit ini, akan sangat rentan bagi kita untuk tertular, bak lewat sentuhan atau udara.

Oleh karena itu oenting bagi kita megetahui cara pencegahan dan mengatasi flu atau pilek, agar aktifitas kita tetap lancar sebagaimana menstinya.

Atasi Flu Dengan Cepat

1. Konsumsi buah dan sayur


Asupan vitamin dan mineral sangat penting ketika kondisi badan sedang tidak bagus. Mengkonsumsi buah dan sayuran adalah salah satu cara untuk membantu membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh anda.

2. Hembuskan Angin Melalui Lubang Hidung

Hidung yang tersebumbat merupakan sebuah penyiksaan yang terasa tiada akhir saat flu menyerang. Ada baiknya ketika hidung Anda mulai tersumbat, tutuplah satu lubang hidung dan hembuskan angin kuat-kuat darilubang hidung satunya, dan lakukan ini secara bergantian sehingga lender yang menyumbat dapat keluar. Namun hati-hati ketika melakukannya, ya. Hembusan yang terlalu kuat akan menyakiti hidung Anda.

3. Beristirahat total

Flu akan menyerang di saat sistem kekebalan dalam tubuh melemah, untuk itu Anda harus mengembalikan sistem kekebalan tubuh Anda dengan beristirahat total. Usahakan tubuh Anda tetap hangat dengan mengoleskan minyak kayu putih dan memakai selimut ketika Anda tidur.

4. Konsumsi Minuman Hangat

Ketika flu menyerang, banyak cairan tubuh yang terbuang melalui ingus, ludah, dan keringat. Untuk itu, sangat disarankan bagi Anda untuk mengkonsumsi banyak air. Air yang Anda konsumsi ini sebaiknya bersuhu hangat atau sedikit panas karena cairan hangat dapat mengurangi hidung mampet, mencegah dehidrasi, dan melegakan tenggorokan yang mengalami radang. Selain itu, uap dari minuman panas juga dapat membantu mengencerkan lendir.

5. Berkumur

Selain hidung, flu juga sangat mengganggu tenggorokan. Untuk itu, cobalah Anda berkumur dengan air hangat yang dicampur berbagai bahan rempah-rempah misalnya garam mineral, jahe, kunyit, cuka apel, atau kencur. Lakukan setidaknya empat kali sehari, maka tenggorokan akan terasa lebih ringan.

6. Aroma Mentol

Oleskan minyak kayu putih atau balsam yang mengandung mentol di dekat lubang hidung. Memang akan terasa sedikit panas, namun mentol sangat membantu untuk menyembuhkan hidung tersumbat dan mencegah iritasi di sekitar lubang hidung.

7. Terapi Uap Tradisional
Penguapan merupakan salah satu cara tradisional untuk mengatasi flu. Masukan air panas ke dalam baskom, kalungkan handung menutupi kepala Anda, dan tempatkan wajah di atas baskom. Bisa juga campurkan bahan rempah yang dapat membantu meringkankan flu seperti miyak kayu putih, jahet, atau kunyit untuk hasil yang lebih maksimal.

8. Tinggikan Bantal

Ketika tidur, posisikan kepala Anda lebih tinggi dari dada untuk mengurangi pembentukan lendir. Gunakan bantal ganda, dan tidurlah dengan wajah menghadap ke langit-langit.

9. Aroma Bawang

Bawang dapat berfungsi sebagai katalis dalam mengeluarkan cairan dan membersihkan hidung. Peganglah bawang di bawah lubang hidung dan hiruplah aromanya selama sekitar 5 menit.

10.  Konsumsi Cabai

Capsaicin, sebuah senyawa kimia yang terdapat dalam cabai terbukti efektif membantu membersihkan rongga hidung. Ketika flu mulai menyerang, cobalah mengkonsumsi sup dengan taburan lada atau makanan yang mengandung cabai.

Nah, Daria pada anda mengeluarkan biaya untuk berobat ada baiknya anda mencoba 10 cara cepat mengatasi flu atau pilek diatas. Semoga bermanfaat. Thanks Your Visit
Selasa, 28 Mei 2013
Mendeteksi Kadar Gula yang dikonsumsi Melalui Rambut

Mendeteksi Kadar Gula yang dikonsumsi Melalui Rambut

Blog Dokter | Gula walaupun manis dapat menjadikan hidup kita pahit saat telah terserang diabetes atau kadar gula darah yang berlebih. Kita pastinya tidak dapat mengetahui apakah telah mengonsumsi gula dengan kadar standard atau tidak tanpa memeriksakannya di laboratorium.

Namun sebelum jahu-jauh ke lab anda pun dapat memeriksa kadar gula anda melalui rambut anda. Bagaimana caranya ?

Berapa liter soda yang sudah Anda konsumsi minggu lalu? Anda tak yakin atau tak mau mengaku? Ini adalah masalah yang sering ditemui dokter atau ahli diet ketika mereka bertanya pada pasien. Kebanyakan pasien tak mengetahui dengan pasti atau tak ingin mengakuinya.

Namun kini tak perlu khawatir. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition bisa memberikan jawabannya hanya melalui sehelai rambut. Dengan menggunakan teknik bernama analisis karbon isotop, peneliti bisa melihat berapa banyak gula yang telah dikonsumsi seseorang. Rambut bahkan bisa mengetahui jumlah gula yang dikonsumsi dalam periode yang lebih lama dari yang bisa diketahui oleh tes urin.

"Kami mengisolasi rasio isotop pada molekul yang spesifik," ungkap peneliti Diane O'Brien dari University of Alaska, seperti dilansir oleh News Discovery (21/05).

Ketika seseorang minum soda, karbon bernama C-13 akan terperangkap dalam alanin, sebuah asam amino. Jadi, semakin banyak C-13 yang tertangkap, maka semakin banyak juga pemanis buatan yang telah Anda konsumsi.

"Penemuan ini akan menjadi langkah besar terhadap kontroversi seputar peran pemanis buatan terhadap obesitas," ungkap Dale Schoeller dari University of Wisconsin, Madison. Peneliti lainnya juga berpendapat bahwa penelitian membawa harapan baru. Sayangnya teknik ini tak bisa dilakukan sembarangan karena biayanya yang cukup mahal.(Blog Dokter/Merdeka)
4 Jenis Makanan Terburuk Untuk Perut Kembung

4 Jenis Makanan Terburuk Untuk Perut Kembung

Blog Dokter | Perut kembung biasanya disebabkan karena masuk angin dan juga perut yang ingin membuncit. hanya saja ketika seseorang salah menilai penyebab perut kembung mereka langsung saja memakan apa saja agar mengatasinya.


Padahal sa at perut kembung banyak hal yang harus dihindari utamanya saat kita harus memilih makanan apa saja yang dapat kita konsumsi. Karena ada beberapa makanan yang akan sangat berbahaya jika dikonsumsi di saat perut kita kembung. Apa sajakah makanan yang perlu dihindari saat perut kembung? Inilah 4 Jenis Makanan Terburuk Untuk Perut Kembung.


Produk susu
Tidak semua orang kembung setelah mengonsumsi produk susu. Namun sebagian dari mereka menderita intoleransi laktosa, kondisi di mana tubuh tidak memiliki enzim untuk memecah laktosa. Hal yang sama juga berlaku untuk orang-orang yang intoleransi gluten. Karena tidak mampu memecah gluten - senyawa dalam gandum - perut juga bisa jadi kembung.

Sayuran berdaun hijau
Sayuran berdaun hijau seperti brokoli atau kubis mengandung sulfur dan karbohidrat bernama raffinose. Keduanya sulit dicerna oleh tubuh. Meskipun memasak bisa membantu memecah senyawa tersebut, namun makan sayuran berdaun hijau tidak mampu meredakan kembung yang dialami.

Junk food
Karena kebanyakan junk food mengandung lemak dan gula tinggi, makanan ini pun termasuk buruk bagi penderita perut kembung. Hindari junk food jika tidak ingin kondisi perut kembung menjadi semakin parah.

Makanan berlemak
Mengonsumsi makanan berlemak tinggi bukan ide yang baik ketika perut sedang kembung. Pasalnya lemak sangat sulit dicerna daripada karbohidrat maupun protein. Sehingga makan makanan berlemak hanya akan memperburuk perut kembung.

Nah, itulah makanan yang harus dihindari saat perut kembung. Oleh karena itu janganlah makan makanan yang harus dihindari agar dapat mengurangi perut yang kembung.
Senin, 27 Mei 2013
10 Tips Sehat Memiliki Mata Segar Setiap Saat

10 Tips Sehat Memiliki Mata Segar Setiap Saat


Blog Dokter | Mata merupakan organ yang vital bagi kita. tentu menjaga kesehatan mata sangatlah penting sebelum penyakit mata hinggap pada diri kita. Hal tersebut membuat banyak orang mencari banyak cara agar dapat menjaga matanya tentang sehat.Sebab, ketika mata kita telah terkontaminasi dengan penyakit dan hal yang merugikan, maka akan semaikn sulit untuk mengobati.

Yah, melalui mata kita bisa banyak belajar dan bertualang dalam hidup. Sayang jika kita harus terbatasi ketika mata kita sakit.

Oleh karena itu 10 tips di bawah ini dapat membantu anda untuk menjaga mata anda.

1. Jangan terlalu dekat ketika nonton tv, main game atau membaca buku
Nonton tv leyar lebar memang lebih asyik, tapi lebih tidak menyehatlkan terutama bagi mata anak-anak. Anak yang sering nonton tv terlalu dekat, matanya beresiko besar mengalami minus ketika anak tumbuh dewasa.

Jarak yang aman untuk menonton televisi sekitar 2 meter untuk TV ukuran 14 inchi. Untuk layar yang lebih lebar otomatis jaraknya lebih jauh. Sebaiknya gunakan tv layar kecil untuk hiburan keluarga. Hal ini berlaku juga ketika anak bermain game, PS atau yang lainnya.

Begitu juga dengan kebiasaan membaca, janganlah posisinya terlalu dekat, hal ini dapat membuat mata menjadi tegang dan lelah. Gunakan penerangan yang cukup ketika membaca, dan sebaiknya tidak membaca ketika tiduran.

2. Jangan terlalu lama menggunakan komputer, televisi atau main game
Jangan menggunakan komputer terlalu lama. Jika pekerjaan anda memang menggunakan komputer seharian, usahakan anda rutin beristirahat menjauh dari layar komputer, misalnya setiap 30 menit atau satu jam, rilekslah atau berjalan-jalanlah sebentar selama 5 atau 10 menit. Agar mata tak kering, sering-seringlah berkedip dan sesekali alihkan pandangan mata ke luar ruangan.

Gunakan monitor lcd untuk pc anda, penggunaan layar lcd cenderung lebih nyaman dan tidak cepat lelah bagi mata dibanding jika menggunakan monitor crt. Setting refresh rate yang tinggi pada monitor anda.

Menonton tv terlalu lama dapat membuat mata tegang dan lelah, selain itu radiasi yang terpancar dari layar tv dapat berakibat buruk bagi mata.

Anak-anak yang terbiasa nonton tv dan main console game berlebihan, cenderung beresiko lebih besar matanya menjadi minus.

3. Jangan menggosok mata secara kasar dan berlebihan
Ketika mata anda terasa gatal atau kemasukan benda asing, secara automatis anda akan menggosoknya atau mengucek-nguceknya. Lakukan hal ini secara hati-hati, jangan terlalu kasar dan berlebihan.

4. Hindari debu dan polusi
Ketika anda beraktifitas di luar ruangan, misalnya di jalan raya atau di area pabrik, sebaiknya menggunakan pelindung mata seperti kacamata dan helm yang berkaca. Hindari debu yang masuk ke mata karena bisa membuat mata jadi infeksi dan membuat mata menjadi katarak.

5. Gunakan kacamata
Menggunakan kacamata bukan hanya untuk gaya saja. Sinar UV adalah salah satu penyebab utama pengerasan lensa, katarak dan penurunan penglihatan akibat gangguan di pusat retina. Penggunaan kacamata dengan lensa gelap bisa menyaring sinar UV hingga 100 persen saat berada di luar ruangan. Jika tidak ada kacamata, bisa juga dengan menggunakan topi untuk mengurangi paparan sinar UV.

6. Konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A
Mata anda perlu dijaga kesehatannya, antara lain dengan mengkonsumsi makanan bergizi dan mengandung banyak vitamin A. Wortel, alpukat, tomat, dan pepaya merupakan sayur dan buah yang baik sekali untuk menjaga kesehatan mata anda.

Wortel mengandung senyawa beta karoten, yaitu suatu karotenoid yang dapat membantu menjaga mata agar tetap sehat. Senyawa ini juga bisa ditemukan pada labu kuning.

7. Mengonsumsi sayuran berdaun hijau tua
Sayuran yang memiliki daun hijau tua seperti bayam, brokoli atau sayuran lain mengandung lutein dan zeaxanthin, yaitu dua jenis karotenoid yang diketahui bisa mengurangi risiko berkembangnya katarak serta penurunan penglihatan akibat gangguan di pusat retina. Cobalah untuk mengonsumsinya dua porsi sehari, misalnya satu porsi bayam saat makan siang dan satu porsi brokoli saat makan malam.

8. Mengonsumsi antioksidan
Makanan seperti berry, jeruk, plum dan ceri membantu meminimalkan kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas (seperti dari sinar matahari dan polusi), serta mengurangi risiko pengerasan lensa yang dapat memicu katarak. Konsumsi antioksidan setidaknya 2 porsi dalam sehari.

9. Mengonsumsi asam lemak omega-3
Bukti menunjukkan asam lemak omega-3 dari ikan tertentu seperti salmon, halibut dan tuna bisa melindungi saluran air mata, melindungi lensa, meminimalkan mata kering dan mencegah katarak. Konsumsi ikan 2-3 porsi seminggu dan mengurangi daging merah, karena diduga bisa meningkatkan risiko gangguan mata di usia tua.

10. Pertimbangkan multivitamin
Jika memang diperlukan, saat ini banyak juga tersedia suplemen yang berguna untuk menjaga kesehatan mata. National Eye Institute menunjukkan bahwa vitamin antioksidan C dan E, vitamin B6 dan B12, beta karoten serta mineral tembaga dan seng bisa memperlambat perkembangan penurunan penglihatan akibat gangguan di pusat retina dan katarak.

Nah, silahkan coba cara-cara di atas agar mata tetap sehat. Mata adalah jendela dunia, dunia anda akan sempit tanpa mata ynag sehat.
Minggu, 26 Mei 2013
Telur Dapat Turunkan Berat Badan Anda

Telur Dapat Turunkan Berat Badan Anda

Blog Dokter | Mengatur pola makan atau diet adalah salah satu cara menurunkan berat badan secara sehat. Salah satu anjuran dalam diet yang benar adalah aturan yang mengharuskan setiap orang untuk sarapan pagi sebelum memulai aktivitas seperti bekerja, sekolah atau yang lainnya. sarapan ini berfungsi menjadi sumber energi sekaligus memberi rasa kenyang, sehingga kita tidak banyak mengonsumsi camilan dan tidak kalap karena kelaparan ketika jam makan siang datang. Dengan kata lain, sarapan membuat porsi makan siang jadi lebih terkontrol.

Agar berat badan turun, tentu saja menu sarapan juga tidak boleh asal. Menu sarapan pagi yang dianjurkan untuk diet umumnya adalah makanan yang tinggi protein dan kaya serat. Dan salah satu bahan makanan yang paling banyak direkomendasikan adalah telur. Para dokter gizi mengatakan bahwa telur merupakan sumber energi yang baik untuk memulai hari dan aktivitas bagi orang-orang yang ingin langsing atau ingin menurunkan berat badan.

Telur Menjadi Tips Diet

Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh para ahli gizi di Inggris diketahui bahwa dalam sebutir telur terkandung banyak zat gizi yang tak hanya memberi kita energi tapi juga membantu proses pembakaran kalori dan lemak saat makan siang dan makan malam. Apapun bentuk olahan telur untuk sarapan, entah itu telur rebus, telur ceplok ataupun telur dadar, efeknya tetap sama: orang yang makan akan merasa kenyang lebih lama sehingga mereka akan malas mengemil di saat senggang. Bahkan, dikatakan saat makan siang pun porsi orang yang sarapan telur juga akan berkurang.

Kandungan protein dalam sebutir memang jauh lebih baik dibanding dengan sumber protein lainnya. Kandungan protein inilah yang memberi kita rasa kenyang lebih lama. Para responden penelitian menyatakan bahwa sarapan telur memberi efek kenyang yang cukup konsisten. Dengan sarapan telur, penelitian yang sama juga menyatakan bahwa terjadi perubahan dalam hormon orang yang memakan telur yakni hormon yang mengontrol nafsu makan yang berhubungan langsung dengan usu manusia. Hasil-hasil tersebut secara ilmiah menegaskan mengapa sarapan telur bisa membuat kita merasa lebih kenyang.

Dalam jangka waktu tertentu, secara lebih lanjut penelitian tersebut mejelaskan adanya penurunan berat badan yang cukup signifikan dikalangan orang yangs arapan telur setiap hari dibanding mereka yang sarapan sereal. Yang paling mencolok adalah terjadinya penurunan lingkar pinggang dari orang-orang yang sarapan telur.

Terbukti sudah bahwa telur yang digunakan sebagai menu sarapan sangat berperan besar jika digunakan sebagai salah satu manajemen untuk menurunkan berat badan. Sebagai tambahan penguat bahwa telur sangat baik untuk diet, berikut fakta tambahannya.

1. Telur, dalam banyak penelitian disebutkan dapat membantu kita mengontrol porsi makan. Dalam satu butir telur yang biasa kita konsumsi mengandung kurang lebih 78 kalori. Dengan pengetahuan kandungan kalori dalam telur, orang biasa mulai menghitung berpa banyak mereka bisa mengkonsumsi telur setiap harinya.

2. Kandungan protein dalam telur cukup tinggi. Dalam sebutir telur rata-rata memiliki kandungan protein 6,5 gram yakni mewakili sekitar 13 persen kebutuhan orang dewasa akan protein dalam sehari.

3. Mengandung vitamin D yang dibutuhkan tubuh. Tak hanya mengandung protein saja, telur juga mengandung vitamin D. pada tubuh orang-orang yang mengalami kelebihan berat badan, kandungan vitamin D dalam tubuhnya biasanya rendah. Padahal vitamin D ini sangat diubutuhkan untuk menurunkan risiko terkena penyakit jantung dan juga diabetes.

Jadi tak hanya baik untuk menurunkan berat badan, sarapan telur juga sangat baik untuk kesehatan.
Jumat, 24 Mei 2013
Tips Sehat Minum Kopi

Tips Sehat Minum Kopi

Tips Sehat Minum Kopi,- Minum kopi seperti lainnya jika dilakukan secara berlebihan tentu tidak baik dan biasanya menimbulkan efek negatif, sehingga kopi harus dinikmati dengan dosis yang proporsional. Tidak ada batas atau ukuran tertentu untuk menikmati kopi dalam sehari. Selama kopi tidak menimbulkan masalah bagi lambung, tentu menikmatinya setiap hari tidak menjadi masalah. Bahkan, 3 cangkir kopi dalam sehari tidak memberikan efek buruk bagi orang sehat.


Kandungan caffeine perlu diperhatikan oleh penikmat minuman ini. Kandungan caffeine yang berlebihan bisa menyebabkan gangguan kesehatan. Namun, kopi tanpa caffeine juga disediakan di pasaran dan memang dibuat khusus bagi pecinta minuman kopi yang tidak mau mengalami gangguan kesehatan. Kopi seperti ini juga cukup berguna bagi penderita obesitas atau untuk mengurangi risiko sakit jantung. Perlu diperhatikan, cara pengolahan kopi sangat memengaruhi kandungan caffeine.



Selain caffeine, waktu yang tepat untuk menikmati kopi juga perlu dipertimbangkan. Waktu yang tepat adalah pagi atau malam. Jika menikmatinya pada pagi hari, jangan biarkan perut dalam kondisi kosong. Sarapanlah terlebih dahulu sebelum menyentuh minuman ini.


Tips Sehat Minum Kopi
Merokok adalah kebiasaan buruk yang bisa merusak kesehatan. Perokok biasanya menikmati asap rokok sambil minum kopi. Cara ini sangat tidak disarankan karena dua alasan. Pertama, rokok tidak baik untuk kesehatan. Kedua, rokok justru merusak cita rasa kopi itu sendiri.



Kopi sendiri tidak selamanya memberikan dampak positif bagi tubuh. Kopi bisa meningkatkan tekanan darah dan tentu sangat tidak cocok untuk penderita hipertensi. Efek samping lainnya adalah kerusakan ginjal dan organ dalam yang penting bagi tubuh. Kopi yang dikonsumsi secara berlebihan juga meningkatkan risiko sakit jantung koroner. Selain itu, asam lambung menjadi lebih tinggi. Jika mengalami gelisah, gangguan tidur, atau gangguan mood, aktivitas minum kopi perlu dibatasi. Sayangnya, berhenti untuk minum kopi tidaklah mudah karena orang yang sudah terbiasa mengkonsumsinya biasanya akan mengalami sakit kepala. Sakit tersebut biasanya akan hilang setelah minum kopi.

Demikianlah Tips Sehat Minum Kopi. mudahan Bisa dimanfaatkan sebaik mungkin.
Tips Sehat: Segudang Manfaat dari Buah Kelapa

Tips Sehat: Segudang Manfaat dari Buah Kelapa

Tips Sehat: Segudang Manfaat dari Buah Kelapa,- Salah satu jenis spesies dari pohon kelapa adalah kelapa hijau atau kelapa ijo. Ada sedikit perbedaan antara kelapa biasa dengan kelapa hijau. Kelapa hijau bisa diketahui sewaktu di belah sedikit pada dagingnya yang berwarna merah muda. Airnya juga tidak seenak  air kelapa muda biasa dan sedikit lebih pahit. Mungkin bisa dibilang seperti rasa air soda Sprit.


Kandugan air kelapa ijo seperti asam amino, protein, karbohidrat sederhana dan juga unsur mikro seperti mineral dan vitamin. Hal ini menjadikan air kelapa ijo  layak untuk dikonsumsi. Disamping itu Air kelapa ijo mengandung zat anti racun atau disebut tannin yang tinggi. Karena kandungan air kelapa ijo tersebut banyak para orangtua yang memberikannya kepada anak untuk mengobati demam tinggi.

Tips Sehat: Segudang Manfaat dari Buah Kelapa
Selain demam tinggi, manfaat dari kelapa ijo adalah mengobati panas dalam dan  demam berdarah. Dengan memperbanyak meminum air kelapa ijo maka penderita demam berdarah bisa mengalami kenaikan trombosit. Untuk penderita cacingan, muntaber, disentri dan diare juga sebaiknya meminum kelapa ijo untuk melancarkan pencernaan, menyembuhkan infeksi lambung dan dehidrasi. Jadi manfaat kelapa ijo untuk penyembuhan dan pemulihan dari sakit karena kandungan nilai gizi dan mineral air kelapa ijo  yang sangat banyak.


Untuk kecantikan dan ideal tubuh. Air kelapa ijo bisa digunakan untuk membasuh muka untukmenghilangkan jerawat, menghaluskan kulit muka dan mengecangkan kulit atau anti aging.  Kandungan senyawa yang terdapat dalam air kelapa ijo berfungsi untuk membentuk jaringan kolagen. Seperti yang diketahui bahwa jaringan kolagen berfungsi untuk menjaga peremajaan kulit dan membuat kulit tetap elastis dan sehat. Kelebihan berat badan atau badan tidak ideal sangat disarankan untuk meminum air kelapa ijo karena kandungan lemak dan gula yang rendah. Selain bebas kolesterol dan aman dikonsumsi oleh penderita penyakit diabetes dan penyakit jantung.



Air kelapa ijo juga bermanfaat untuk mengganti cairan yang hilang selepas berolahraga. Menghindari dehidrasi yang mengakibatkan lemahnya fungsi organ tubuh bisa di bantu dengan mengkonsumsi air kelapa ijo. Mineral didalam air kelapa ijo sangat dibutuhkan untuk mengganti ion tubuh sehingga tubuh merasa segar kembali.  Apabila menginginkan ramuan tradisional penambah stamina juga bisa mencampurkan air kelapa ijo dan madu. Campuran tadi terbukti menambahgairah seksual bagi para pasutri.

Demikianlah Tips Sehat: Segudang Manfaat dari Buah Kelapa. Mudahan bisa memberi manfaat bagi kesehatan anda.
Makanan Kurang Sehat di siang Hari

Makanan Kurang Sehat di siang Hari

Makanan Kurang Sehat di siang Hari,- Sebagai manusia normal makan adalah kebutuhan utama. Bukan cuma sarapan yang harus dilakukan, makan siang pun tidak kalah pentingnya. Makan siang penting untuk menopang energi agar tubuh kuat beraktivitas. Namun menurut Third Age ternyata tidak semua menu makan siang menyehatkan. Ada menu yang dianggap tidak menyehatkan yang harus dihindari ketika makan siang. Berikut Makanan Kurang Sehat dikonsumsi siang Hari yang harus dihindari tersebut :


Junk food,- Junk food atau makanan sampah semacam burger dan kentang goreng untuk makan siang mungkin mengenyangkan. Akan tetapi jelas tidak menyehatkan. Kandungan kolesterol dan lemak didalamnya tidaklah baik untuk kesehatan. Jadi sebaiknya junk food anda hindari sebagai menu makan di siang hari.



Energy bar Energy bar atau bahasa kampungya camilan yang bisa menahan lapar bagi perut. Namun namanya camilan, energy bar jelas tidak cocok dikonsumsi sebagai menu utama makan siang. Sebelum makan malam tiba, Anda pasti sudah kelaparan jika hanya menikmati energy bar.



Makanan Kurang Sehat di siang HariPizza Makanan asli Italia ini juga tidak baik untuk konsumsi di siang hari. Seiris pizza mengandung 500 kalori dan 20 gram lemak, suatu jumlah yang terlalu banyak untuk diserap tubuh.Bahan-bahan yang digunakan pun biasanya adalah keju olahan, tepung putih, dan saus yang penuh gula. 



Selanjutnya Makanan Kurang Sehat di siang Hari adalah Sandwich Sandwich atau roti isi yang dijual instan juga termasuk menu makan siang yang paling tidak menyehatkan. Selain bahan-bahan yang digunakan cenderung mengandung lemak, kolesterol, dan pemanis buatan, sandwich juga tidak segar.



Smoothie Minuman lezat dari buah-buahan dan sayur berupa smoothie memang menyehatkan. Di dalamnya mengandung serat dan protein tinggi. Akan tetapi porsi smoothie tidak cukup membuat Anda kenyang sampai waktu makan malam. Jadi jangan mengonsumsi smoothie saat makan siang.



Biskuit keju Penelitian menyebutkan bahwa makan siang harus dinikmati dalam porsi besar jika ingin menurunkan berat badan. Namun jika banyak mengonsumsi biskuit keju saat makan siang, berat badan justru bisa membengkak. Sebab biskuit keju kebanyakan terlalu banyak mengandung lemak, garam, dan zat aditif lainnya.



Itulah berbagai Makanan Kurang Sehat di siang Hari. Lebih baik makan nasi, lauk pauk, sayur, dan minum air putih yang banyak. Untungya kebanyakan masyarakat Indonesia tidak terlalu familiar dengan menu-menu diatas kecuali di perkotaan.
10 Cara Cepat Atasi Rasa Sakit Hati Karena Cinta

10 Cara Cepat Atasi Rasa Sakit Hati Karena Cinta

Blog Dokter |  Cinta bukanlah segalanya tapi cinta bisa membuat dunia kita tak memiliki apapun. jika anda kehilangan cinta atau putus cinta maka anda akan merasakan sakit hati yang dalam dan tidak tahu apa yang harus anda lakukan. Blog dokter kali ini berbagi pengalaman mengenai 10 cara menghilangkan rasa sakit hati karena cinta.

Berikut 10 Cara  Atasi Rasa Sakit Hati Karena Cinta

Mengobati Rasa Sakit Hati Mendalam

1. Berpikir Positif

Cobalah untuk melihat seluruh problem dari segi sebaiknya. Untuk apa anda bersedih untuk orang yang tidak menyukai anda? Seseprang yang benar-benar mencintai Anda sepenuhnya tentu tidak akan ingin menyakiti perasaan Anda, terlebih hingga menodai cinta anda. Lantas ketika pasangan anda mengkhianati anda, berarti cintanya tidak murni serta tidak layak untuk dipertahankan. Mungkin akan berbeda keadaannya jika ia mau bersungguh-sungguh berubah, karena manusia tidak ada yang sempurna, sehingga dalam hal ini kita harus tampil berani, sekaligus memberikan maaf kepada orang yang sungguh-sungguh memintannya.

2. Mendekatkan Diri Dengan Tuhan
Segala persoalan yang dihadapi manusia memanglah tidak luput dari campur tangan Sang Maha Kuasa, serta hal ini diberikan untuk kebaikan manusia itu sendiri. Ada kalanya permasalahan yang sedang dihadapi adalah bagian dari sebuah ujian bagi Anda sebagai hambaNya dengan suatu maksud atau rencana yang lebih indah dan lebih baik, maka dengan berserah kepada Tuhan, tentu saja membuat keberadaan hidup Anda akan menjadi lebih ringan, sekaligus menanggalkan beban sakit hati, kesedihan dan juga kekecewaan.

3. Membuka Hati Untuk Orang Lain
Anda mesti menyediakan peluang untuk orang lain untuk memasuki hati anda. Pinggirkan rasa traumatis dikarenakan kegagalan cinta di masa lalu. Yakinkan diri bahwa orang yang mendekati anda yaitu orang yang tidak sama dengan yang dulu, sehingga kemungkinan hal serupa yang terulang kembali akan sangat sulit terjadi. Tiap-tiap orang tentu akan berbeda pemikiran, dan inilah saat yang tepat bagi anda untuk mendapatkan pengganti yang lebih baik. Meski demikian anda mesti lebih selektif serta waspada saat menjatuhkan pilihan, agar tidak mengalami perihal yang sama. Saling menghormati serta mengerti yaitu kunci sukses didalam tiap-tiap hubungan.

4. Lampiaskan Perasaan Dengan Berkegiatan
Anda dapat melampiaskan kekesalan anda, kemarahan anda didalam aktivitas yang positif. Bila anda senang olahraga, silakan berolahraga. Bila anda senang menulis, silakan menulis, dalam hal ini anda dapat menuangkan seluruh beban pikiran serta sakit hati anda didalam catatan. Mungkin tanpa sadar anda akan mampu membuat sesuatu cerita yang sangat bagus.

5. Ambil yang terbaik dari yang buruk

Kamu harus sadari bahwa kadang hal yang baik itu sering datang bersamaan dengan yang buruk. Ya beberapa hubungan memiliki hal-hal yang lebih baik dan yang lainnya lebih buruk, kamu perlu berusaha untuk menyesuaikan diri sebelum menemukan cinta yang baru. Siapa tahu aja kamu berubah pikiran setelah melihat orang yang special menurut kamu.

6. Walau berat, tetap maju trus
Jika kamu baru saja keluar dari sebuah situasi hubungan yang buruk, kamu perlu belajar bagaimana untuk melanjutkannya, tanpa menerapkan semua yang sudah terjadi pada hubungan yang lalu untuk yang akan datang. Hal ini penting untuk mengetahui bahwa tidak semua orang adalah sama dan tidak semua orang akan memperlakukan kamu sama persis.

7. Lakukan apa yang ingin kamu lakukan
Pada akhirnya nanti hanya kamu yang tahu apa yang kamu butuhkan dalam hidup ini, kamu tahu apa yang membuat kamu bahagia dan apa yang tidak oleh karena itu kamu perlu melakukan apa yang terbaik bagi dirimu sendiri. Tentu saja ketika kamu menemukan cinta yang baru, kamu ingin menyenangkan orang lain tapi kamu harus selalu menempatkan dirimu yang utama.

8. Luangkan waktu dengan teman dan keluarga

Biasanya hanya sedikit waktu yang berkualitas untuk dihabiskan bersama dengan keluarga dekat dan teman-teman. Menurut saya ini merupakan cara terbaik untuk benar-benar membiarkan hubungan yang buruk itu berlalu dengan baik. Ingat bahwa setiap calon pasangan tertarik dengan orang yang menyenangkan, selalu gembira.

9. Tertawa dan tersenyum
Pastikanlah bahwa kamu selalu tertawa dan banyak tersenyum sepanjang hari, entah di tempat kerja atau mengemudi mobil atau berbicara dengan teman-teman. Banyak ahli mengatakan bahwa tertawa dan tersenyum cenderung membuat penampilan kita terlihat lebih menarik bagi calon pasangan potensial.

10. Lupakan Masa Lalu dan Mempersiapkan Masa Depan

Bila anda sedang mengemudi serta terus menenur melihat ke belakang maka anda akan menabrak. Lihatlah ke belakang pada waktu spesifik saja. Layaknya juga didalam perihal hidup, lupakan periode lalu serta cermati persiapan anda untuk menghadapi hari esok. Jauhi meratapi diri sendiri serta segera buat gagasan untuk hari esok anda. Apa yang berlangsung pada hari esok yaitu buah dari apa yang anda kerjakan sekarang ini.
Kamis, 23 Mei 2013
Keyakinan Untuk Sembuh Salah Satu Obat Mujarab

Keyakinan Untuk Sembuh Salah Satu Obat Mujarab

Obat Alami Gratis Diabetes ( Gula Darah )


Keyakinan Untuk Sembuh Salah Satu Obat Mujarab - Siapa sih mau terkenan penyakit ? tentunya semua orang tidak menghendaki terjangkitnya suatu penyakit tapi mungkin karena pola makan kita yang kurang baik sehingga kita terkena suatu penyakit yang tentunya kehadiranya tidak kita harapkan slah satunya penyakit diadetes atau gula darah. Di sini ada cara bahkan salah satu obat mujarab yang boleh kita coba dan ada di dalam diri kita sendiri sehingga saya mengatakan ini adalah salah satu obat gratis yang mujarab.


Keyakinan Untuk Sembuh Salah Satu Obat Mujarab - Obat gula darah yang satu ini layak dicoba oleh siapa saja yang kini sedang mengalami penyakit gula darah. Setiap orang sebenarnya tak ada yang mau diberi penyakit dan tidak pernah bercita cita untuk bersentuhan dengan obat gula darah. Tetapi yang namanya hidup sudah ada pengatur utamanya, yaitu Tuhan Yang Maha Kuasa. Dalam menghadapi masalah gula darah, kita dianjurkan untuk berusaha dan tidak menyerah pada keadaan yang ada. Pasrah tanpa melakukan ikhtiar adalah salah satu kesalahan besar baik mereka yang mempunyai penyakit gula darah maupun gangguan lainnya. Obat gula darah yang ada di masyarakat telah tersedia, baik yang bersifat kimia maupun dari bahan herbal. Dua jenis obat gula darah tersebut punya keunggulan dan kelemahan masing masing.

Berdasarkan penjelasan para ahli, obat gula darah dari bahan kimia bisa bekerja lebih cepat, sementara obat gula darah berbahan dasar herbal reaksinya lebih pelan. Untuk obat gula darah herbal, ada keunggulan tersendiri yang tidak dimiliki oleh obat gula darah kimia. Dari hasil penelitian, obat gula darah herbal diyakini tidak memiliki efek samping pada penderita baik dimasa kini maupun di waktu yang akan datang. Sementara obat gula darah kimiawi ada efek samping yang mesti ditanggung. Terus… mana jenis obat gula darah yang sebaiknya dipakai, kimia atau herbal? Dua duanya bisa dipakai kalau memang menginginkannya.

Pada saat kita mau memakai obat gula darah kimia maka akan jauh lebih baik melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter, tanyakan secara rinci kandungan zat yang terdapat pada obat gula darah tersebut dan jangan lupa untuk meminta penjelasan detail mengenai kemungkinan efek sampingnya. Ketika kita tertarik untuk memakai obat gula darah dari jenis herbal juga wajib memahami dulu pengetahuan dari obat gula darah yang ditawarkan. Jangan tergesa gesa membeli sebelum kita mengerti dengan rinci. Kalau setelah mendapat penjelasan mengenai obat gula darah timbul keyakinan, maka ambil keputusan untuk melakukan pembelian. Dalam hal ini kita juga harus belajar ikhlas untuk siap menerima resiko yang tidak diinginkan, seperti obat tidak berpengaruh, dan penyakit belum sembuh. Jangan sampai ketika gagal lalu menjelek jelekan penjual, menghina dokter, dan lain sebagainya. Mereka hanyalah manusia yang tak punya kuasa apa apa. Obat gula darah alami  yang sangat gratis adalah  keyakinan untuk sembuh



Tapi keyakinan tanpa di barengi dengan usaha juga kurang tepat artinya kita harus yakin dan  terus berusaha untuk berobat dengan keyakinan bahwa Tuhan pasti memberikan yang terbaik untuk kita.










Selasa, 21 Mei 2013
Tips dan Cara menurunkan Berat Badan Ideal

Tips dan Cara menurunkan Berat Badan Ideal

Tips dan Cara menurunkan Berat Badan Ideal,- Memiliki badan ideal adalah dambaan bagi semua laki-laki dan wanita, terbukti banyakanya artikel-artikel tentang cara menurunkan berat badancara menambah berat badan, cara melangingkan badan,konsumsi makanan ideal bagi badan, dll bahkan banyak obat-obat yang menawarkan untuk membentuk badan yang ideal. sebelum saya memberikan tips dan cara menambah berat badan ideal ada baiknya kita mengetahui Faktor Penghambat Menambah Berat Badan:

Tips dan Cara menurunkan Berat Badan IdealFaktor Penghambat Menambah Berat Badan

1. Nutrisi yang tidak seimbang Nah, ini adalah faktor penting juga dalam prosesmenambah berat badan. Jika tubuh anda ternyata tidak memiliki jumlah nutrisi yang seimbang maka anda akan sulit menambah berat badan anda.

2. Gangguan Kesehatan Jika anda memiliki penyakit Graves atau hipertiroidism akan membuat penurunan berat badan walaupun memiliki nafsu makan yang tinggi. Penyakit paru-paru kronis juga memiliki kontribusi yang cukup besar menjadi penghambat anda meningkatkan berat badan.

3. Faktor Metabolisme Setiap orang memiliki nafsu makan yang berbeda-beda. Ada yang nafsu makan tinggi dan rendah. Hal ini dipengaruhi oleh hormon pertumbuhan yang dinamakan Human Growth Hormone.

Inilah Beberapa Tips dan Cara menurunkan Berat Badan Ideal


1. Hindari Minuman BersodaSebisa mungkin hindarilah minuman bersoda, Karena di dalam sebotol kecil minuman tersebut terdapat 250 kalori yang semuanya berasal dari gula. Lagi pula tidak ada vitamin pada minuman bersoda tersebut. Mereka yang besar keinginannya untuk minum minuman bersoda akan lebih besar resiko terkena obesitas, diabetes atau osteoporosis.

2. Cari Aplikasi yang Membantu Program DietTeknologi semakin maju, pagi pengguna smartphone ataupun tablet baik itu Android, iPhone, Blackberry, dan tablet dapat dengan mudah mendapatkan aplikasi yang membantu program diet. Aplikasi tersebut ada yang gratis maupun berbayar. Dengan demikian cara menurukan berat badan ini akan lebih terarah.


3. Kurangi Porsi Makan Anda,Hal tersulit bagi mereka yang sedang diet adalah mengurangi porsi makan. Namun manfaat dari mengurangi porsi makan ini sangat signifikan dalam menurunkan berat tubuh anda. Maka dari itu, bulatkan tekad anda dan segeralah menyisihkan separuh porsi makan anda.

4. Makanlah Lebih Sering dalam Porsi Kecil,- Mengapa bisa demikian? ternyata dengan makan lebih sering semisal lima kali sehari dalam porsi kecil dapat membantu metabolisme tubuh dan membantu menurunkan berat badan. Makan dengan porsi kecil dapat mencegah anda dari rasa lapar dan hasrat makan yang berlebihan.


5. Hindari Junk Food,-Junk Food sudah menjadi trend saat ini, penyajian yang cepat sering dijadikan sebagai pilihan. Namun makanan ini tidak baik untuk mereka yang ingin diet, pada makanan cepat saji sarat dan kalorinya kebanyakan berasal dari lemak. Bahkan, dalam satu porsi makanan cepat saji sejenis junk food dapat memenuhi kebutuhan kalori tubuh dalam satu hari.Hindarilah makanan tersebut maka menurunkan berat badan dalam waktu singkat bukan lagi impian belaka.

6. Minumlah Sebelum Makan,-Apakah Anda tahu minum air putih 5-10 menit sebelum makan dapat mengurangi rasa lapar? Minumlah air sebelum makan dan Anda akan dapat mengurangi porsi makan. Dengan memperbanyak minum air putih dapat juga membantu tingkatkan metabolisme tubuh.

7. Perbanyak Buah dan Sayur,-Bukan rahasia lagi, manfaat buah dan sayur untuk membantu penurunan berat badan. Jika tekad anda untuk tampil langsing dan ideal, salah satu cara yang yang dapat anda tempuh selin mengurangi porsi makan, anda dapat memperbanyak konsumsi buah dan sayur. Gantilah cemilan anda dengan buah dan tubuh pun mendapatkan nutrisi sehat.
8. Hindari Makanan yang Digoreng Utamakan Yang Direbus,-Makanan yang pengolahanya melalui penggorengan sangat berpotensi menyimpan lemak trans yang bisa meningkatkan kolesterol dan menjadi suplayer lemak pada tubuh. Maka sebisa mungkin konsumsi makanan yang diolah dengan cara direbus, panggang, pepes, kukus atau sup.


9. Mengganti Nasi Putih dengan Nasi Merah,-Diet sehat akan mudah tercapai dengan mengganti asupan karbohidrat putih dengan karbohidrat kompleks yang terdapat pada beras merah. Karbohidrat pada nasi merah membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna oleh tubuh, sehingga perut terasa kenyang lebih lama. Hal tersebut pun membuat tubuh menggunakan banyak energi untuk mencerna, sehingga kalori pun berkurang. Selain nasi merah, kentang (rebus), kacang-kacangan dan roti gandum termasuk makanan berkarbohidrat kompleks yang kaya akan serat.
10. Tingkatkan Porsi/Waktu Olahraga Anda

Jika sebelumnya anda telah memiliki jadwal olahraga rutin, maka saatnya untuk meningkatkan dan menambah porsi olahraga tersebut. Namun jika sebelumnya anda tidak memiliki jadwal rutin, maka segeralah mengatur jadwal untuk ke Gym. Cobalah menggunakan elliptical trainer selama 40 menit dalam 5 hari, hal tersebut mampu menurunkan berat badan lebih cepat, bukan hanya itu badan anda pun terasa lebih bugar.

Dari beberapa Tips dan Cara menurunkan Berat Badan Ideal diatas jika anda jalankan dengan serius dan tekad kuat maka dalam waktu seminggu sangat mungkin untuk anda tampil beda. Bersiaplah untuk menjadi pusat perhatian dengan tubuh anda yang lebih ideal dan langsing. 
Cara dan Tips Menambah Berat Badan Ideal

Cara dan Tips Menambah Berat Badan Ideal

Cara dan Tips Menambah Berat Badan Ideal,- Memiliki badan ideal adalah dambaan bagi semua laki-laki dan wanita, terbukti banyakanya artikel-artikel tentang cara menurunkan berat badan, cara menambah berat badan, cara melangingkan badan, konsumsi makanan ideal bagi badan, dll bahkan banyak obat-obat yang menawarkan untuk membentuk badan yang ideal. sebelum saya memberikan tips dan cara menambah berat badan ideal ada baiknya kita mengetahui Faktor Penghambat Menambah Berat Badan:
Cara dan Tips Menambah Berat Badan Ideal

Faktor Penghambat Menambah Berat Badan

1. Nutrisi yang tidak seimbang Nah, ini adalah faktor penting juga dalam proses menambah berat badan. Jika tubuh anda ternyata tidak memiliki jumlah nutrisi yang seimbang maka anda akan sulit menambah berat badan anda.

2. Gangguan Kesehatan Jika anda memiliki penyakit Graves atau hipertiroidism akan membuat penurunan berat badan walaupun memiliki nafsu makan yang tinggi. Penyakit paru-paru kronis juga memiliki kontribusi yang cukup besar menjadi penghambat anda meningkatkan berat badan.
3. Faktor Metabolisme Setiap orang memiliki nafsu makan yang berbeda-beda. Ada yang nafsu makan tinggi dan rendah. Hal ini dipengaruhi oleh hormon pertumbuhan yang dinamakan Human Growth Hormone.


inilah beberpa Cara dan Tips Menambah Berat Badan Ideal



1. Menambah Kalori Kalori dalam tubuh dipercaya akan bisa meningkatkan berat badan. Hal ini diketahui dengan riset yang cukup lama dari McKinley Health Center. Jenis makanan yang memiliki kandungan kalori adalah; kacangan, keju, roti gandum, puding cokelat, es krim, mentega dan kue basah.

2. Cemilan Pilihlah cemilan yang baik dan bisa meningkatkan berat badan. Misalnya saja; yogurt dan pai. Waktu yang tepat untuk ngemil adalah saat anda akan tidur malam. Karena metabolisme tubuh menurun saat tidur.

3. Makanan Kaya Nutrisi Beberapa manakan yang kaya akan nutrisi adalah roti, sereal, pasta buah, sayuran dan kacang. 

4. Olah raga Jenis olah raga yang dipercaya bisa menambah berat badan adalah latihan angkat berat selama 30 menit karena dipercaya bisa menambah nafsu makan.


5. Jangan mengonsumsi cairan bersamaan dengan makanan. Tunggu sekitar 45 - 60 menit setelah makan sebelum akhirnya Anda minum. 

6. Makan segera satu jam setelah Anda bangun. Ini akan merangsang tubuh Anda untuk melakukan metabolisme dan meningkatkan nafsu makan. 

7. Jangan Merokok Hasil sebuah riset mayoritas perokok memiliki tubuh langsing. Jadi jika anda ingin menambah berat badan, tentu bisa menghindari rokok.

8. Makanan Sehat Jika ingin berat badan bertambah, tidak harus makan dengan porsi yang lebih besar. Anda cukup memakan buah-buahan seperti apel, sayuran dan susu yang memiliki kandungan lemak yang lebih besar.

Nah, itulah beberapa Cara dan Tips Menambah Berat Badan Ideal yang bisa anda lakukan. Tips berat badan diatas adalah hasil dari sebuah riset kesehatan yang sudah terbukti ampuh untuk meningkatkan berat badan.

Senin, 20 Mei 2013
10 Cara Mengatasi Biang Keringat

10 Cara Mengatasi Biang Keringat

Blog Dokter | Keringat tentunya sangat lah mengganggu. apalagi jika kerngat itu menimbulkan biang keringat dengan bintik-bintik yang sangat gatal. Biang keringat itu akan menjadi sangat tidak nyaman karena rasa gatal serta iritasi yang ditimbulkan.

Kita akan menjadi gerah ditiap saat, bahkan hanya ingin menggaruk terus. Situasi tersebut betul-betul sangat tidak mendukung dalam setiap aktifitas kita. Oleh karena itu menghilangkan biang keringat tentunya menjadi hal yang and cari-cari.

Biang Keringat yang Perih

Berikut 10 Cara Mengatasi Biang Keringat :

  1. Longgarkan pakaiannya atau melepaskannya, dan memindahkan dia ke ruang lapang atau tempat yang teduh.
  2. Ambil bubuk henna dan buat pasta kental dengan air dingin. Gunakan campuran pasta ini untuk mendinginkan ruam panas yang menusuk. Namun, ini mungkin meninggalkan bekas yang memerah karena efek pewarnaan henna.
  3. Mandi hangat dengan sedikit baking soda - 2 sendok teh per galon - juga dapat membantu mengatasi biang keringat.
  4. Biarkan dia berada di udara kering daripada menggosok dia dengan handuk.
  5. Usahakan jangan menggunakan salep atau krim pada biang keringat. Ini dapat membuat biang keringat makin buruk oleh kelembaban berangkap.
  6. Jika panas di malam hari, gunakan pendingin udara atau kipas angin di kamar bayi Anda. Langsung kipas dekat bayi Anda tetapi tidak langsung pada dirinya. Atau letakkan kipas angin cukup jauh dari posisi bayi anda. Hal ini juga membantu agar bayi anda merasa nyaman dan tidak kedinginan.
  7. Potonglah kuku bayi secara teratur agar tidak menggaruk jika biang keringat mulai terasa gatal. Anda juga bisa memakaikan bayi anda sarung tangan kecil agar ia tak menggaruk dirinya sendiri. Hal ini untuk mencegah biang keringat menjadi semakin parah dan mencegah iritasi pada kulit bayi anda.
  8. Gunakan ramuan dari bubuk ketumbar dan bubuk cendana masing-masing dua sendok makan. Tambahkan air mawar secukupnya untuk membuat pasta agak kental. Oleskan pasta ini pada biang keringat lalu biarkan hingga kering sebelum anda membilasnya dengan air dingin.
  9. Gunakan serbuk bubuk cendana dan bubuk tawa dan air secukupnya untuk membuat ramuan berbentuk pasta dan oleskan pada biang keringat anda.
  10. Gunakan ramuan tepung jagung, tepung sereal dan air secukupnya untuk membuat pasta yang encer. Oleskan ramuan ini pada kulit tubuh yang memiliki biang keringat. Biarkan hingga mengering baru dibilas dengan air dingin. Selain dapat mengobati biang keringat, tepung sereal (gram flour) juga berfungsi sebagai pengelupas (exfoliant) kulit wajah jika tepung sereal ini ditambah dengan air dan yogurt
Jumat, 17 Mei 2013
Cara Sikat Gigi Dengan Benar

Cara Sikat Gigi Dengan Benar

Blog Dokter | Gerakan sikat dalam modifikasi Bass memang dilakukan secara horisontal. Namun, Anda juga dapat menggantinya dengan gerakan melingkar dengan sudut dan letak bulu sikat yang sama.

Bagian yang kita fokuskan memang bagian tepi gusi, karena banyak plak menumpuk di daerah ini. Bagian mahkota yang belum tersikat, dapat Anda bersihkan dengan berbagai gerakan misalnya, gerakan melingkar atau vertikal dengan cara menarik bulu sikat dari gusi ke arah mahkota.
Berikut ini langkah-langkah dalam melakukan teknik modifikasi Bass:
  • Pegang sikat gigi secara horisontal dan letakkan kepala sikat gigi pada permukaan gigi, lebih    tepatnya di tepi gusi (batas gigi dengan gusi), karena disinilah banyak plak menumpuk. 
  • Miringkan kepala sikat gigi kira-kira sebesar 45 derajat menghadap permukaan gigi. Tujuannya agar bulu sikat dapat masuk ke celah antara gigi dengan gusi yang disebut saku gusi, dan membersihkan plak yang ada di dalamnya. Di sebelah ini adalah gambar saku gusi. 
  • Gerakan sikat secara horisontal dengan jarak yang sangat pendek atau kecil seperti suatu getaran dan dengan tekanan yang lembut. 
  • Sikatlah dengan gerakan sebanyak 10-20 kali gosokan baru berpindah ke gigi-gigi di sebelahnya. 
Bersihkan semua bagian gigi Anda dengan langkah sebagai berikut:

1. Bersihkan permukaan gigi bagian luar yang menghadap ke bibir dan pipi dengan menggunakan teknik modifikasi Bass. Mulai pada rahang atas terlebih dahulu lalu dilanjutkan dengan yang rahang bawah.



2. Bersihkan permukaan kunyah gigi pada lengkung gigi sebelah kanan dan kiri dengan gerakan maju mundur, atau mungkin boleh juga dengan sedikit diputar sebanyak 10-20 kali gosokan juga. Lakukan pada rahang atas terlebih dulu lalu dilanjutkan dengan rahang bawah. Bulu sikat gigi diletakkan tegak lurus menghadap permukaan kunyah gigi.



3. Bersihkan permukaan dalam gigi yang menghadap ke lidah dan langit-langit dengan menggunakan teknik modifikasi Bass untuk lengkung gigi sebelah kanan dan kiri. Untuk lengkung gigi bagian depan dapat Anda bersihkan dengan cara memegang sikat gigi secara vertikal menghadap ke depan. Lalu gunakan ujung sikat dengan gerakan menarik dari gusi ke arah mahkota gigi. Lakukanlah pada rahang atas terlebih dulu dan dilanjutkan dengan rahang bawah.



4. Terakhir, sikat pula permukaan lidah untuk membersihkan bakteri yang berada di permukaan lidah. Permukaan lidah yang kasar dan berpapil membuat bakteri mudah menempel di sana. Selain dengan sikat gigi, Anda juga bisa membersihkan lidah menggunakan sikat lidah. Lidah yang bersih juga akan membuat mulut Anda terasa lebih segar.


Cara Meningkatkan Kesehatan Dengan Sikap Optimis

Cara Meningkatkan Kesehatan Dengan Sikap Optimis


Cara Meningkatkan Kesehatan Dengan Sikap Optimis - Banyaknya tekanan hidup yang harus dialami seseorang membuat kebanyakan orang mengalami frustasi. Beberapa orang karena menghadapi beban pekerjaan yang berat harus mengalami stres pekerjaan. Problem lainnya seperti bencana alam dan kematian orang dekat juga bisa membuat depresi dan frustasi. Hanya sedikit orang yang sanggup menghindari tekanan hidup sehari-hari yang dapat membuat orang frustrasi dan berpandangan pesimistis. Namun, meski menghadapi kesukaran dan tekanan hidup, berpikir secara optimis bermanfaat khususnya untuk kesehatan. Apa saja manfaatnya? Serta bagaimana cara memupuk sikap optimistis?

Optimisme

Cara Meningkatkan Kesehatan Dengan Sikap Optimis - Apa yang dimaksud dengan optimisme atau bersikap optimis? Optimisme merupakan sikap selalu mempunyai harapan baik dalam segala hal serta kecenderungan untuk mengharapkan hasil yang menyenangkan. Optimisme dapat juga diartikan berpikir positif. Jadi optimisme lebih merupakan paradigma atau cara berpikir.

Sewaktu mengalami kegagalan atau tekanan hidup, bagaimana perasaan seorang optimis? Seorang yang berpikiran positif atau berpikir secara optimis tidak menganggap kegagalan itu bersifat permanen. Hal ini bukan berarti bahwa ia enggan menerima kenyataan. Sebaliknya, ia menerima dan memeriksa masalahnya. Lalu, sejauh keadaan memungkinkan, ia bertindak untuk mengubah atau memperbaiki situasi.

Bertolak belakang dengan optimisme, pandangan pesimistis akan menganggap kegagalan dari sisi yang buruk. Umumnya seorang pesimis sering kali menyalahkan diri sendiri atas kesengsaraannya. Ia menganggap bahwa kemalangan bersifat permanen dan hal itu terjadi karena sudah nasib, kebodohan, ketidakmampuan, atau kejelekannya. Akibatnya, ia pasrah dan tidak mau berupaya.

Berpikir positif juga menjadi kunci sukses untuk mengelola stres. Optimisme akan membuat seseorang menghadapi situasi tidak menyenangkan dengan cara positif dan produktif.

Manfaat Berpikir Positif

Para ilmuwan telah membuat kesimpulan atas riset selama puluhan tahun tentang manfaat berpikir positif dan optimisme bagi kesehatan. Hasil riset menunjukkan bahwa seorang optimis lebih sehat dan lebih panjang umur dibanding orang lain apalagi dibanding dengan orang pesimis. Para peneliti juga memperhatikan bahwa orang yang optimistis lebih sanggup menghadapi stres dan lebih kecil kemungkinannya mengalami depresi. Berikut ini beberapa manfaat bersikap optimis dan sering berpikir positif.
Lebih panjang umur
Lebih jarang mengalami depresi
Tingkat stres yang lebih kecil
Memiliki daya tahan tubuh yang lebih baik terhadap penyakit
Lebih baik secara fisik dan mental
Mengurangi risiko terkena penyakit jantung
Mampu mengatasi kesulitan dan menghadapi stres

Mengapa manfaat ini bisa diperoleh bagi orang yang optimis dan berpikiran positif? Karena biasanya orang yang optimis akan menghindari kegiatan yang dilakukan orang yang pesimis dalam menghadapi stres dan tekanan hidup. Orang pesimis ketika menghadapi stres akan mengalihkan perhatian dengan kegiatan seperti merokok, konsumsi alkohol, dan menikmati makanan tanpa terkendali. Sedangkan seorang optimis akan melakukan lebih banyak aktivitas fisik, mengikuti diet sehat, serta mengurangi rokok dan alkohol.

Cara untuk Bersikap Lebih Optimistis

Jika Anda sering berpikir secara negatif terhadap orang lain ataupun terhadap situasi yang berat, bukan berarti Anda tidak dapat berpikir positif. Anda dapat mengubah cara berpikir negatif menjadi positif. Tidaklah sulit untuk melakukannya, namun membutuhkan waktu dan latihan untuk membuat kebiasaan baru ini. Berikut ini beberapa cara untuk lebih optimistis dan memiliki pikiran dan sikap yang positif.

Periksa diri Anda

Sewaktu Anda berpikir bahwa Anda tidak akan bisa menikmati suatu peristiwa buruk atau tidak akan sukses melakukan suatu tugas, segera singkirkan pikiran itu. Berfokuslah pada hal positif yang akan dihasilkan.

Lakukan pemeriksaan secara berulang. Jika pikiran negatif lebih banyak, maka segera alihkan dengan pikiran positif.

Ikuti gaya hidup sehat

Berolahraga tiga kali sehari dapat mengubah suasana hati menjadi positif dan mengurangi stres. Pola makan yang sehat juga mempengaruhi pikiran dan tubuh. Serta coba mengelola stres Anda.

Nikmati pekerjaan

Berupayalah menikmati pekerjaan Anda. Tidak soal pekerjaan Anda, carilah aspek-aspek yang menyenangkan Anda. 

Cari teman yang positif

Carilah teman-teman yang memandang kehidupan dengan positif. Orang-orang demikian adalah orang yang optimis dan selalu mendukung Anda dengan memberi saran yang baik.

Sebaliknya jika Anda dikelilingi oleh orang-orang pesimis, akan meningkatkan stres Anda bahkan membuat Anda ragu untuk mengelola stres dengan cara yang sehat.

Hadapi dan terima

Hadapilah situasi yang dapat Anda kendalikan; berupayalah menerima situasi yang tidak dapat Anda kendalikan.

Miliki rasa humor

Cobalah untuk tersenyum dan tertawa khususnya saat menghadapi saat yang sangat sulit. Carilah kejadian yang mengundang tawa dalam kegiatan sehari-hari. Rasa humor yang baik membantu seseorang memiliki pikiran, emosi, dan perilaku yang lebih positif.

Catat hal baik

Setiap hari, catatlah tiga hal baik yang Anda alami.

Aturan sederhana

Jangan katakan apapun kepada diri Anda sesuatu yang tidak ingin Anda katakan ke orang lain.
Memang untuk bersikap optimistis sangatlah tidak mudah. Bencana alam, beban hidup, dan juga musibah bisa terjadi yang membuat banyak orang merasa sulit untuk berpikiran positif. Namun dengan berupaya bersikap optimis dan berpikir positif akan menghasilkan kehidupan yang lebih sehat dan lebih memuaskan. 

Jangan menyerah!



Breaking News
Loading...
Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2013 Ayo Hidup Sehat All Right Reserved